Recent Posts

    Cara Mengkoneksikan Router Mikrotik ke Internet


    Bagaimana cara menghubungkan mikrotik ke internet? Apakah bisa? mungkin bagi kalian semua yang masih awam atau masih baru pertama menyentuh mikrotik akan kebingungan. Sebab mikrotik harus terhubung ke internet untuk bisa internetan. Ada 2 cara untuk mengkoneksikan mikrotik ke internet. Pertama menggunakan kabel LAN yang kedua menggunakan fitur wireless (tanpa kabel).

    Untuk tutorial kali ini, kita akan membahas yang menggunakan kabel saja, jika kalian ingin menggunkan yang wireless bisa baca artikel ini. Oke berikut caranya.

    1. Untuk sember koneksi internet saya memakai kabel LAN yang sudah terhubung ke perangkat milik Indihome. 

    2. Login ke winbox, kemudian klik IP > DHCP Client lalu klik tanda + untuk menentukan interfaces mana yang akan kalian gunakan untuk memasukan koneksi internet. 


    *Interfaces : ether1. Interfaces adalah sumber internet, disini saya menggunakan LAN 1
    *Use Peer DNS : centang
    *Use Peer NTP : Centang
    *Add Default Router : Yes

    3. Sekarang setting interfaces yang akan dibagikan kepada client, masuk ke IP > Address, tambah interfaces dengan mengklik +. Pada kasus ini saya berikan contoh IP 192.168.1.1/24 dimana ip ini akan saya sebarkan dengan menggunakan kabel LAN menuju komputer.


    Klik Apply dan OK untuk menyimpan.

    4. Setting DNS Server, masuk ke IP > DNS. Pada step ke 2 tadi kita sudah memberikan centang di Use Peer DNS, dimana mikrotik kita sudah mendapatkan DNS secara otomatis, langkah ini hanya sekedar asumsi saja dan hanya untuk dibuat sebagai cadangan untuk berjaga-jaga saja. tambahkan alamat IP dari google yaitu 8.8.8.8
    *Allow Remote Reqeusts : Centang


    5. Setting NAT. Masuk ke IP > Firewall > masuk ke layer NAT > Kemudian tambahkan NAT Rule :
    * Layer General
     - Chain : srcnat
     - Out. Interfaces : pilih interfaces yang terhubung ke internet
    * Layer Action
     - Action : masquerade

    Jika semua konfigurasinya benar dan tidak ada kesalahan maka mikrotik sudah mendapatkan internet. Sekian untuk tutorial kali ini, bila ada salah kata mohon dimaafkan, jika ada yang ingin bertanya-tanya bisa tulis di kolom komentar atau bisa hubungi saya via email. Sekian dan terimakasih

    Belum ada Komentar untuk "Cara Mengkoneksikan Router Mikrotik ke Internet"

    Posting Komentar

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel